You are here:

Tips Atasi Saluran Pembuangan Tersumbat dengan Mudah

saluran pembuangan tersumbat

Saluran pembuangan tersumbat menyebabkan sebuah genangan air dan mungkin bau menyengat kurang enak. Banyak penyebab atas terjadinya pipa pembuangan yang mampet harus Anda kenali sebelum mengatasinya nanti.

Tentunya, saluran air yang mampet menjadi masalah besar apabila tidak segera teratasi. Karena dengan mampetnya saluran, air tidak dapat mengalir ke tempat pembuangan semestinya dan justru muncul genangan.

Setiap rumah pasti memiliki saluran air untuk pembuangan WC, tempat cuci piring, saluran kamar mandi, dsb. Anda tidak perlu memanggil jasa profesional jika ingin mengatasi masalah tersebut.

Mengingat saluran pembuangan tersumbat masih bisa teratasi dengan mudah apabila Anda memahami setiap tips jitu mulai sekarang. Pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan tips-tips untuk memperbaiki saluran yang mampet.

Pastikan ikuti penjelasan ini sampai akhir supaya tahu cara mengatasi penyumbatan pada saluran pembuangan di rumah secara tepat. Sebelum memahami tips atasi saluran yang mampet, kenali beberapa penyebabnya berikut ini.

5 Penyebab Saluran Pembuangan Tersumbat

Tanpa Anda sadari, ada banyak penyebab yang bikin saluran pembuangan bisa mampet sehingga menyebabkan terjadinya genangan. Agar bisa mengatasi dengan baik, inilah 5 penyebab utama mampetnya saluran air.

1. Endapan Sabun

Sabun menjadi masalah utama yang bisa menyebabkan saluran pembuangan di WC tersumbat. Karena partikel sabun tidak dapat dipecahkan, malah justru menyatu jika diguyur air.

2. Rambut Rontok Menumpuk

Penyebab lain saluran pembuangan tersumbat karena rambut rontok yang telah menumpuk di kamar mandi. Meskipun ukuran rambut sangat kecil, jika dibiarkan secara terus menerus ternyata bisa memenuhi lubang pembuangan air.

3. Kotoran dari Cucian Piring

Apabila penyumbatan terjadi di tempat cuci piring atau wastafel, biasanya karena tumpukkan kotoran sisa-sisa makanan. Kebanyakan sisa makanan di piring akan memenuhi sekitaran lubang pembuangan air sehingga membuat aliran mampet.

4. Kemasukan Hewan

Meskipun saluran air telah tertutup dengan rapi, tidak menutup kemungkinan bisa kemasukan hewan. Pastikan untuk memeriksa saluran yang tersumbat apakah ada hewan mati karena dapat mengganggu aliran pembuangan air.

5. Minyak atau Lemak

Saluran pembuangan tersumbat juga bisa disebabkan oleh endapan minyak atau lemak yang telah membeku. Pada keadaan tertentu, minyak maupun lemak bisa membeku ketika berada di suhu dingin sehingga membuat penyumbatan.

Lalu, bagaimana cara paling mudah untuk mengatasi air mampet yang terjadi beberapa saluran pembuangan di rumah, Anda harus memahaminya. Berikut adalah beberapa tips mudah menyelesaikan masalah penyumbatan pada saluran air.

saluran pembuangan tersumbat

Tips Mengatasi Saluran Air Mampet

Anda tidak perlu cemas dan terburu-buru memanggil pihak profesional untuk menyedot aliran pipa pembuangan. Sebaiknya coba lakukan beberapa tips di bawah ini supaya saluran air tidak mampet lagi.

1. Angkat Kotoran dengan Tangan

Saluran pembuangan tersumbat kebanyakan disebabkan oleh kotoran, Anda dapat mengatasinya dengan mengangkat kotoran pakai tangan secara langsung. Bersihkan area lubang yang mampet sampai benar-benar tidak ada kotoran yang menutupi lubang.

2. Pakai Soda Kue dan Garam

Tuangkan soda kue dan garam ke saluran yang mampet, tunggu semalaman untuk memperoleh hasil maksimal. Ulangi proses tersebut hingga dua sampai tiga kali agar pipa pembuangan air tidak mampet lagi.

3. Tuang Air Mendidih

Tips lain untuk mengatasi mampetnya air pada saluran tertentu, cobalah menuangkan air mendidih. Cara ini bertujuan membuat minyak atau lemak mencair kembali dan dapat mengalir ke dalam pipa.

4. Tuangkan Soda Kue dan Cuka

Selain itu, Anda juga bisa menuangkan campuran antara soda kue dan cuka ke dalam saluran. Cukup tunggu beberapa saat sampai akhirnya kotoran bisa hanyut terbawa air masuk ke pipa pembuangan.

Dengan memahami penyebab mampetnya air di beberapa saluran, tentunya Anda bisa mengatasi pakai tips-tips ampuh dari kami. Selamat mencoba tips mudah dalam mengatasi saluran pembuangan tersumbat sehingga tidak mampet lagi.

5. Gunakan FasTapon Anti Sumbat

Bila cara-cara diatas sudah dilakukan dan masih belum berhasil mengatasi masalah saluran pembuangan tersumbat, Anda dapat mencoba menggunakan FasTapon anti sumbat sebagai solusi cepat mengatasi masalah saluran tersumbat yang sudah terbukti. Anda dapat membaca artikel kami yang berjudul 5 Keunggulan FasTapon Anti Sumbat Bikin WC Anti Mampet.